"Kepompong Emas 1"
Bandung, 2013
Keterangan: Kepompong dari kupu-kupu macan tutul atau yang bernama latin Mechanitis polymnia memiliki kepompong berbentuk unik dan berwarna emas berkilau. Biasanya ditemukan di hutan Amerika Tengah dan Selatan, dari Meksiko hingga hutan hujan Amazon, tetapi yang ini kami potret di kota Bandung, dekat sungai Cikapundung, Babakan Ciamis.
Kupu-kupu makhluk yang mengalami metamorfosis lengkap. Larva jadi ulat yang memakan daun, lalu terbungkus kepompong. Kemudian jadi kupu-kupu yang menebar keindahan corak dan warna sayap, membantu penyerbukan bunga dari pohon yang daunnya menjadi makanan semasa larva, kemudian mati setelah meninggalkan larva dan memberi manfaat lebih banyak dari yang ia ambil.
Sebenarnya manusia mengalami metamorfosis serupa, tetapi beda urutan. Punya pilihan, mau menebar manfaat atau keburukan saat berjalan di muka bumi, dan kepompong kain kafan berada di akhir siklus.
Medium: File digital.
Resolusi: 3000x2000 pixel, 300 dpi